KAGUM Hotels menyambut IMLEK 2021

Perayaan Imlek, atau Tahun Baru Cina, di Indonesia ternyata menyimpan cerita yang cukup panjang. Apakah anda tahu, bahwa selama tahun 1968 sampai tahun 1999 di Indonesia dilarang untuk merayakan Imlek? Baru di bawah pemerintahan Presiden (waktu itu) Abdurrahman Wahid atau Gus Dur di tahun 2000 larangan itu dicabut oleh pemerintah, dan Imlek resmi dijadikan salah satu Hari Libur Nasional oleh Presiden (waktu itu) Megawati Soekarnoputri di tahun 2003

Perayaan tahun baru Cina atau Imlek baru bisa dilakukan secara terbuka di Indonesia semenjak tahun 2000

Mengenai sejarah Imlek sendiri, Majelis Tinggi Agama Konghucu di Indonesia menjelaskan bahwa Imlek adalah kalender atau penanggalan yang dihitung mulai dari tahun lahirnya Konfusius atau Nabi Kongzi pada tahun 551 SM (Sebelum Masehi). Konfusius ialah guru besar sekaligus nabi bagi umat beragama Konghucu (Konfusianisme). Lebih lanjut, apakah anda tahu bahwa di Imlek terdapat beberapa tradisi yang biasa dilakukan oleh mereka yang merayakannya? Tradisi seperti:

  • Memasang kertas merah khas Imlek di pintu dan jendela,
  • Menghiasi rumah dengan ornamen berwarna merah,
  • Memberikan angpao kepada yang lebih muda,
  • Membersihkan rumah menjelang Imlek (karena rumah yang bersih dianggap akan mendatangkan rezeki),
  • Pergi ke kuil atau vihara,
  • Tidak boleh menyapu saat dan setelah Tahun Baru Imlek (karena dianggap rezeki yang didapat ketika Imlek dapat tersapu bersih),
  • Menikmati makanan khas Imlek setalah pulang dari vihara (seperti pangsit, lumpia, kue mangkok, mie, dan jeruk–buah yang dianggap sebagai simbol kemakmuran dan kekayaan),
  • Memberikan persembahan kue spesial Imlek yang disebut Niangao kepada Dewa Dapur Zao Jun, yang dilakukan bersamaan dengan menyalakan petasan, dan membakar dupa,
  • Dan tentunya, berkumpul dengan keluarga dan orang-orang terkasihi.

Tentunya KAGUM Hotels juga tidak mau melewatkan kesempatan untuk ikut merayakan momen spesial ini bersama anda, dan untuk itu kami mengajak anda untuk ikutan GONG XI FLASH SALE untuk mendapatkan harga hoki yang sangat spesial di berbagai Hotel KAGUM Hotels!

Bagaimana cara ikut sertanya? Gampang sekali: di tanggal 11 Februari 2021 mulai pukul 18.00 sore sampai dengan 23.59 malam, langsung saja masuk ke KAGUM Smart Booking www.kagumhotels.com dan booking Hotel-Hotel kami di Bandung, Jakarta, serta Yogyakarta; anda sudah dapat langsung otomatis mendapatkan harga hoki mulai dari Rp. 123.005,-/malam! Booking yang dilakukan melalui Gong Xi Flash Sale valid untuk periode menginap sampai 31 Maret 2021.

Catat tanggalnya ya, dan jangan lewatkan merayakan Imlek 2021 dengan KAGUM Hotels!

About Author /

Start typing and press Enter to search