Ada Apa Saja di Alun-Alun Kota Bandung?

Alun-alun Bandung di pusat kota itu tidak bisa dipungkiri sudah menjadi ikon kebanggaan warga Kota Bandung, dan bisa dinikmati oleh pengunjung secara cuma-cuma! Di Alun-Alun dan sekitarnya sendiri banyak terdapat tempat yang bisa kamu kunjungi juga seperti:

Masjid Raya Bandung yang terletak tepat di samping Alun-alun Kota Bandung. Sebelum datang untuk beribadah, kamu bisa bermain di hamparan rumput hijau alun-alun terlebih dahulu. Dalam situasi normal, kamu juga bisa menaiki menara Masjid Raya Bandung setinggi 81 meter, dan, kamu bisa menikmati pemandangan Kota Bandung yang cantik!

Ada juga Museum Mandala Wangsit Siliwangi, 600 meter dari Alun-alun Kota Bandung. Dibangun tahun 1910, tempat ini awalnya merupakan markas militer, dan sekarang menyimpan beragam koleksi peralatan perang Kodam Siliwangi saat melawan penjajah. Tak hanya itu, museum ini bahkan menghadirkan seragam yang digunakan untuk berperang!

Satu lagi museum yang harus disebut dekat dari Alun-Alun adalah Museum Konferensi Asia Afrika (KAA). Selain bisa berwisata, kamu juga bisa belajar mengenai momen bersejarah Konferensi Asia Afrika.

Jalan Braga hanya berjarak 1,5 kilometer dari alun-alun Bandung juga bisa diakses hanya berjalan kaki! Jalan Braga menjadi salah satu area di Kota Bandung dengan banyak bangunan kuno bergaya kolonial dan juga menyuguhkan berbagai kafe dan pilihan kuliner yang menarik serta legendaris!

Rekomendasi lainnya yaitu Pasar barang antik Cikapundung. Pasar ini menjajakan barang-barang antik! Di pasar ini, kamu bisa mendapatkan uang kuno, kaset pita, dan beragam barang lawas lainnya di lokasi yang hanya berjarak kurang lebih 350 meter dari alun-alun ini.

Gak perlu mahal kan untuk berwisata di Bandung? Plus, kalau mau cari tempat menginap dekat alun-alun, banyakkkk pilihannya dari KAGUM Hotels: Golden Flower Hotel, Gino Feruci Braga, atau Zodiak Asia Afrika bisa jadi pilihan, dan semuanya bisa kamu book di KAGUM Smart Booking www.kagumhotels.com!

Start typing and press Enter to search